October 26, 2013

Mungkin Einstein benar, "waktu berjalan dengan kecepatan berbeda"

Mungkin einstein benar, "waktu berjalan dengan kecepatan berbeda"

Aku pernah menunggu,setengah tidak rela melepaskan genggaman wanita yang dulu luar biasa.
lebih dari setahun aku menunggunya,rasanya begitu lama.

lalu aku bertemu sepasang mata yang awalnya malu menemui mataku.dia menghampiri,terasa nyaman,lalu obrolan tentang teh hangat mengantarkan kita bertemu kembali.

"hai,selamat datang"

kita hanya bermain kartu,seru dan masih malu.disaat bersamanya, kebenaran einstein teruji lagi,aku merasa waktu begitu cepat berlalu.

setelah pulang, bahkan menunggu pesan singkat dari ponselnya saja terasa lama.


Lagi,mungkin einstein memang benar, "waktu berjalan dengan kecepatan berbeda".



apapun itu,entah mengapa,saat ini,aku hanya ingin bersamanya,dan mengacuhkan waktu yang berjalan dengan kecepatan berbeda.



-Ruang Kosong ,Tentang secangkir Teh hangat dan kartu uno

October 15, 2013

Percakapan antara aku dan hati-ku.

Aku menulis tulisan ini pukul 02 pagi,kemudian ada hati yang bertanya "kapan hatimu berbenah?".



 "kapan?"

 "ah,sudahlah,jangan bertanya tentang hati,aku masih belum memikirkannya,lagi pula wanita berkerudung itu masih didalamnya,bagaimana caraku berbenah?"

"sebenarnya wanita itu sudah pergi lebih dari setahun lalu,fikiranmu saja yang masih belum bisa menerima,malah,dia udah pergi ke hati yang lain."

"diam!!!,kau tunggu saja,nanti aku berbenah"

"baiklah"





-RUANG KOSONG